Ibadah Awal Minggu Kerja Kampus IAKN Palangka Raya: Kerjasama dalam Satu Tubuh Kristus

By Lore 58 Views

13 January 2025 13.49.19 WIB Kampus

...

Ibadah Kampus (edward dabukke)

Palangka Raya, 13 Januari 2025 – Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Palangka Raya memulai minggu kerja dengan menggelar ibadah awal pada Senin pagi, yang dilayani oleh Fakultas Seni Keagamaan Kristen (FISKK). Ibadah ini hanya dihadiri oleh dosen dan tenaga kependidikan, mengingat mahasiswa masih dalam masa libur perkuliahan.Firman Tuhan dibawakan oleh Frisca Aries Br Lumban Tobing, S.Pd., M.Sn, selaku dosen sekaligus Koordinator Program Studi Seni Pertunjukan Keagamaan. Dalam ibadah ini, beliau mengangkat tema Kerjasama, merujuk pada nats Alkitab dari 1 Korintus 12:12 (TB): "Karena sama seperti tubuh itu satu dan anggota-anggotanya banyak, dan segala anggota itu, sekalipun banyak, merupakan satu tubuh, demikian pula Kristus", dikemas dengan nonton bareng video bertemakan kerjasama.

Dalam refleksi Rohani dari video tersebut, Frisca mengajak seluruh peserta ibadah untuk menghayati pentingnya peran masing-masing dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab, sekaligus mengedepankan semangat kebersamaan sebagai satu tubuh di dalam Kristus.Kegiatan ini menjadi momentum bagi sivitas akademika untuk mempererat hubungan kerja dan menyelaraskan langkah dalam mengawali tahun 2025, guna mewujudkan visi kampus ungu unggul.

 

Humas 13 / 01 /2025

🖌🖥 Lore

📷🗞Edo

 

#KementerianSemuaAgama

#ditjenbimaskristenkemenagri

#TransformasiLayananKemenag

#MakinDigitalMenjangkauUmat

#SahabatReligi 

#humas_iakn_pky 

#kampus_ungu_unggul 

#GCK_IAKN_PKY 

#bemfisikk_iaknpky

#fkipk_iaknpky

#fskk_keren

#jangkauanluas 

#sorotan

@2021 IAKN PALANGKA RAYA

Bagikan Halaman Ini :